Thursday, October 14, 2010

Knowledge Management pada BCA

BCA resmi berdiri pada tanggal 21 Februari 1957 dengan nama BCA NV. Sebagai institusi perbankan swasta yang tumbuh dan berkembang besama masyarakat Indonesia serta budaya organisasi yang berorientasi pada pengetahuan tercermin dan ditransformasikan secara jelas dalam visi, misi, dan tata nilai berikut:

Visi: "Bank pilihan utama andalan masyarakat yang berperan sebagai pilar penting perekonomian masyarakat."

Misi:

  • Membangun institusi yang unggul dibidang penyelesaian pembayaran dan solusi keuangan bagi nasabah bisnis dan perorangan
  • Memahami beragam kebutuhan nasabah dan memberikan layanan financial yang tepat demi kepuasan nasabah
  • Meningkatkan nilai francais dan nilai stakeholder BCA
Tata nilai BCA:
  • Fokus pada nasabah
  • Itegritas
  • Kerjasama tim
  • Berusaha mencapai yang terbaik
Semangat BCA mendorong pengakuisisian pengetahuan, saling berbagi serta menjalankan penerapan pengetahuan untuk penciptaan nilai organisasi dengan menyelenggarakan berbagai forum diskusi bagi jabatan ditingkat tertentu dimana pada forum tersebut diisi dengan acara diskusi , sharing, pemberian informasi kebijakan yang terkait dengan bidang masing-masing. Berikut adalah beberapa langkah yang diambil BCA dalam penerapan knowledge management:

BCA Employee award
Pengakuan adalah salah satu kebutuhan dasar manusia, maka BCA selalu konsisten untuk memberikan pengakuan kepada para pekerja yang berperan dalam pengelolaan pengetahuan dengan memerikan penghargaan pada instruktur terbaik. Selain itu BCA juga memberikan award beruma Smart Reward untuk kategori Teller, CSO, Duty Officer, Instruktur, kantor cabang dan kantor pusat dengan pemberian kesempatan utuk studi banding ke perusahaan lain baik dalam dan luar negeri.

Program edukasi nasabah BCA
Melalui berbagai media BCA melakukan edukasi nasabah melalui Gebyar BCA, Welcome to BCA, tulisan-tulisan berbagai produk pada majalah dan tabloid.

BCA IT enabler
BCA mengembangkan perangkat dan teknik untuk mengelola modal intelektualnya dengan BCA Intranet, BCA learning management system baik sebagai knowledge repository maupun sebagai sistem pembelajaran online. BCA mewajibkan setiap karyawannya menjadi bagian dalam organisasi pembelajar sesuai dengan tata nilai yang dianut yaitu "berusaha mencapai yang terbaik"

Customer Knowledge
Seiring dengan tujuannya menjadi pilihan pertama bagi pelanggan, maka BCA terus mengembangkan layanannya sesuai dengan kebutuhan  dan perkembangan pasar yang ada. BCA terus menyempurnakan setiap layanan dengan menambahkan berbagai fitur baru untuk meningkatkan kenyamanan nasabah.

Dapat kita lihat bahwa penerapan KM pada BCA tidak dengan sembarangan, namun BCA menyatukan (align) KM dengan strategi bisnisnya sehingga KM dapat mendukung BCA dalam mencapai visi, misi dan tata nilai yang dianut.

Referensi:
Satyo Fatwan dan Alex Denni, 2009. "Indonesian MAKE Study & Lessons learned from the winner". Gramedia Pustaka Utama.

No comments:

Post a Comment